15 Jul 2018

Ini yang Terjadi Pada Akun Medsos Juventus Karena Ronaldo


bola.com

juventus.com


Cristiano Ronaldo resmi sudah berbaju Juventus, Ia ditransfer dari Real Madrid setelah 9 tahun berbaju putih-putih ala tim ibukota Spanyol tersebut

Cristiano Ronaldo atau lebih sering disebut CR7 ini nantinya juga akan menggunakan nomor punggung 7, seperti yang Ia kenakan di bekas klubnya dulu Manchester United dan Real Madrid

Dilansir dari gilabola.com (12/7/2018), Media Sosial pun langsung heboh dengan kepindahan CR7 dari Madrid ke Juventus, berbondong-bondong akun Madrid di dislike atau di unfollow oleh banyak fans CR7

Sebaliknya bagi Juventus mereka kejatuhan berkah dengan bertambahnya jumlah pengikut mereka di media social

Berikut penambahannya:

Twitter: Bertambah 1.1 juta pengikut baru
Instagram: Bertambah 1.4 juta pengikut baru
Facebook: Bertambah 550 ribu pengikut baru

Sepertinya mereka semua adalah akun-akun fans CR7 yang hanya menyukai sang megabintang tanpa focus pada klub apa yang dibelanya

Sumber: gilabola.com/italia/ronaldo-effect-akun-medsos-juventus-nambah-15-juta-pengikut/

Bukan Madrid Apalagi Barca, Inilah Klub dengan Pendapatan Terbesar di Piala Dunia



sumber: football-tribe.com

sumber: skysports.com

Klub dapat uang dari piala dunia? Kok bisa? Ya bisalah. Jadi, setiap klub yang pemainnya bermain di Piala Dunia akan mendapatkan dana dari FIFA sebagai biaya kontribusi klub

Itulah mengapa semakin banyak pemain dari klub yang terpilih oleh timnas masing-masing untuk berlaga di Piala Dunia, maka semakin besar pula dana yang akan didapatkan oleh klub

Nah, di Piala Dunia 2018 ini, klub manakah yang memperoleh dana terbesar dari FIFA atas kontribusi pemainnya dalam gelaran Piala Dunia?

Ternyata bukan Real Madrid ataupun Barcelona loh, bahkan Manchester United yang dianggap sebagai salah satu klub kaya dunia pun tak masuk lima besar

Dilansir dari mcfcwatch.com (14/7/2018), klub yang paling banyak menerima dana ternyata adalah Manchester City dengan £4.4 juta atau kira-kira sebesar 79 miliar rupiah, wah banyak juga ya

Hal ini wajar sih karena banyak pemain City yang bermain di beberapa Timnas yang berlaga di Piala Dunia, di partai final sendiri ada Benjamin Mendy dari City yang bermain untuk Prancis

Sumber: www.mcfcwatch.com/revealed-why-manchester-city-are-receiving-e4-4m-from-fifa-after-the-world-cup/

Tidak Diragukan, Kalau Final Sampai Adu Pinalti Kroasia Akan Juara



sumber: marca.com

Prancis dan Kroasia akan baku hantam dalam partai puncak gelaran Piala Dunia 2018. Kedua negara ini berhasil mengalahkan 30 negara lainnya dalam memperebutkan 2 jatah di partai final

Khusus untuk Prancis mereka melalui jalan yang sulit, mereka harus menghadapi Argentina lalu Uruguay dan terakhir Belgia

Sementara itu Kroasia “hanya” menghadapi Denmark, Rusia dan Inggris yang praktis menjadi lawan yang paling berat mereka

Tapi, Kroasia mampu melaju dengan menang adu pinalti menghadapi Denmark dan Rusia, sementara Prancis belum pernah adu pinalti dalam gelaran Piala Dunia 2018 ini

Nah, jika final nanti diakhiri dengan adu pinalti, maka Kroasia besar kemungkinan mampu jadi juara karena sudah pengalaman

Apakah karena pengalaman saja? Ternyata tidak juga. Statistik dua kiper final yaitu Subasic Kroasia dan Lloris Prancis membuktikannya

Dilansir dari espn.com (14/7/2018), berdasarkan rekor sejak 2011-2012, ternyata Subasic unggul dalam penyelamatan pinalti, kiper ini mampu save 7 dari 19 tendangan ke gawangnya sementara Lloris hanya mampu save 2 dari 26 tendangan

Well, sepertinya Subasic akan unggul dalam jika sampai babak tos-tosan

Sumber: www.espn.com/soccer/fifa-world-cup/4/blog/post/3559381/by-the-numbers-back-to-back-shootout-wins-for-croatiarecord-penalty-saves-for-danijel-subasic

Meme Kocak Mbappe, Striker yang Siap Gempur Kroasia



Prancis akan menantang Kroasia di babak final Piala Dunia 2018 Rusia, ini seperti pertarungan antara raksasa menghadapi di kerdil, dengan Prancis sebagai salah satu raksasa sepakbola duniaSementara Kroasia masih terbilang baru dalam dunia sepakbola, negara yang berdiri pada 1991 ini pun prestasinya cukup baik walau tidak konsistenDilansir dari theguardian.com (14/7/2018), dalam laga yang akan dihelat malam nanti ini, Kroasia harus konsentrasi penuh pada Kylian Mbappe, striker PSG ini akan sangat berbahaya bila tidak dijaga, Ia telah mencetak 3 gol dalam Piala Dunia ini, dimana dua dicetak ke gawang Argentina di babak 16 besarBerikut deretan meme kocak Kylian Mbappe























Sumber: www.theguardian.com/football/2018/jul/14/france-croatia-didier-deschamps-world-cup-final